Implementasi Kebijakan Sistem Zonasi Pada SD Negeri 21 Jati Utara Kecamatan Padang Timur Kota Padang

Authors

  • Anisa Anisa Universitas Ekasakti Author
  • Muhammad Takdir Universitas Ekasakti Author
  • Sayid Anshar Universitas Ekasakti Author

DOI:

https://doi.org/10.69989/2vysnd86

Keywords:

Implementasi, Kebijakan sistem zonasi

Abstract

Sistem zonasi merupakan sebuah kriteria utama dalam sistem Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang melihat berdasarkan jarak antara tempat tinggal calon peserta didik dengan satuan pendidikan, bukan berdasarkan Nilai Ujian Nasional (NUN) sebagaimana ketentuan sebelumnya. Berdasarkan Peraturan Menteri Dan Kebudayaan ( Permendikbud ) Nomor 14 Tahun 2018 kemudian mengalami perubahan mengacu pada Permendikbud Nomor 51 Tahun 2018 Tentang Kebijakan Sistem Zonasi Pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang diberlakukan pada tahun ajaran 2019/2020. Program sistem zonasi memiliki berbagai keunggulan diantaranya : merupakan strategi percepatan pemerataan pendidikan yang berkualitas, mendekatkan lingkungan sekolah dengan lingkungan keluarga, menghilangkan sekolah favorit. Selain banyak keunggulan nyatanya program sistem zonasi membuat  orang tua murid  merasa sistem zonasi ini malah mempersulit calon siswa untuk melanjutkan sekolah, orang tua dan siswa mengalami kebingungan atau kurangmya pemahaman tentang sistem zonasi, adanya pembatasan kuota, dan sekolah yang sesuai dengan zona terkadang tidak sesuai dengan keinginan anak jadi membuat kurangnya semangat anak dalam belajar. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana implementasi kebijakan sistem zonasi pada SDN 21 Jati Utara, mengapa sistem zonasi sangat penting diterapkan pada SDN 21 Jati Utara. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif  dengan pendekatan kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini terdiri dari data primer yang diperoleh langsung dari observasi dan wawancara terhadap 5 informan serta data sekunder yang diperoleh dari dokumen dan laporan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori Implementasi menurut Georgee C. Edwards III. Hasil penelitian ini menunjukkan pada implementasi kebijakan sistem zonasi pada SDN 21 Jati Utara yang telah dilaksanakan sejak tahun ajaran 2019/2020 dalam pelaksanaan penerimaan peserta didik baru, SDN 21 Jati Utara jadwal pelaksanaan penerimaan peserta didik baru dimulai pada tanggal 17 s/d 26 Juni 2019.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anshar, S. (2019). Konsep Negara Hukum dalam Perspektif Hukum Islam. Soumatera Law Review, 2(2), 235-245.

Anshar, S. (2019). Role of Government Interest Sarereiket Hold in Village in District Madobag Mentawai Islands. International Journal on Advanced Science, Education, and Religion, 2(3), 26-28.

DR. Prof. Sugiyono, 2009, Metode Penelitian Administrasi Dilengkapi Dengan Metode R&D, Revisi Alfabeta.

Bogdan dan Taylor, 2001, Dasar-dasar Penelitian Kualitatif, Bandung : Usaha Nasional.

Budi Winarno, 2008, Kebijakan Publik : Teori dan Proses Edisi Revisi, Yogyakarta : Media Presindo.

B Sandjaja and Albertus Heryanto, 2006, Panduan Penelitian, Jakarta : Prestasi Pustaka.

Budi Winarno, 2008, Kebijakan Publik : Teori dan Proses Edisi Revisi, Yogyakarta : Media Presindo.

Bogdan dan Taylor, 2001, Dasar-dasar Penelitian Kualitatif, Bandung : Usaha Nasional.

Lexi J. Maleong, 2001, Metode Penelitian Kualitatif, Bandung : Remaja Rosdakarya.

Mulia, R. A. (2019). PERANAN PROGRAM KOPERASI JASA KEUANGAN SYARIAH BAITUL MAAL WAT TAMWIL (KJKS BMT) DALAM PEMBERDAYAAN PELAKU USAHA MIKRO KECIL MENENGAH DI KOTA PADANG. Ensiklopedia Sosial Review, 1(3).

Mulia, R. A., & Saputra, N. (2020). ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESEJAHTERAAN MASYARAKAT KOTA PADANG. Jurnal EL-RIYASAH, 11(1), 67-83.

Mulia, R. A. (2019). Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (Studi Pada Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat). Jurnal EL-RIYASAH, 9(1), 7-21.

Peraturan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2018 Tentang Penerapan Sistem Zonasi

Riyadi, S. (2020). Wirid Remaja di Kota Padang dan Dampaknya Terhadap Karakter Anak (Studi Analisis Muncul Kembali Karakter Remaja Beradat dalam tatanan Adat Minangkabau). Jurnal Ilmiah Ekotrans & Erudisi, 1(1), 25-32.

Saputra, N., & Mulia, R. A. (2020). Kontribusi Kompensasi Dan Motivasi Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Pegawai Di Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Agam. Ensiklopedia Sosial Review, 2(1).

Saputra, N. (2020). The Effect Of Organizational Support On Work Satisfaction In Regional Secretariat Employees In Pariaman District. Ensiklopedia Sosial Review, 2(1).

Sugiono, 2001, Metode Penelitian Administrasi, Bandung : PT. Alfabeta.

Undang-undang Perubahan Tentang Penerimaan Peserta Didik Baru Peraturan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 2018.

Published

2021-05-29

How to Cite

Implementasi Kebijakan Sistem Zonasi Pada SD Negeri 21 Jati Utara Kecamatan Padang Timur Kota Padang. (2021). Jurnal Ilmiah Ekotrans & Erudisi, 1(1), 52-65. https://doi.org/10.69989/2vysnd86

Similar Articles

1-10 of 17

You may also start an advanced similarity search for this article.